Tuesday, August 7, 2012

Movimax P3, Tablet 'Lokal' Bercita Rasa Ice Cream Sandwich



Jakarta - Persaingan di bisnis tablet PC tak cuma milik vendor besar macam Apple dan Samsung. Vendor lokal pun tak mau kalah mengadu peruntungan.

Salah satunya adalah tablet Movimax P3 besutan PT Bintang Mahameru Utama yang baru dirilis Juli 2012 ini. Meski berstatus pemain bermerk lokal, ia sudah mengusung sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich rasa.

Movimax P3 hadir dukungan prosesor berkekuatan 1,5 Ghz, layar sentuh capacitive multitouch, dilengkapi TV dan HDMI port sehingga bisa bermain game dengan terhubung ke TV.

Tak lupa, perangkat dengan lebar layar 7 inch ini juga dilengkapi beragam aplikasi salah satunya adalah office, serta bisa digunakan untuk menelpon layaknya sebuah ponsel.

"Dengan spek yang terbilang lengkap, Movimax P3 bisa disejajarkan dengan tablet branded lainnya. Sebagai pembuktian, untuk bermain game pun sangat halus gerakannya, bermain Angry Birds, Fruit Ninja, The Sims tidak patah-patah. Harganya pun terbilang menarik, Rp 1,5 juta," umbar Wilson Wijaya, Head of Marketing & Sales PT. Bintang Mahameru Utama.

Ia menandaskan, Movimax P3 ditargetkan akan terjual hingga 30.000 unit sampai dengan akhir September 2012.
Berikut spesifikasinya:
Jaringan: GSM 900/1800
Dimensi: 200,8 x 114,9 x 11,1 mm
Layar: 7 "TFT layar dengan sentuhan kapasitif Resolusi WQVGA (800 x 480 piksel)
Koneksi: Bluetooth, USB, WiFi
Memori: Up to 8 GB
OS: Android Ice Cream
CPU: ARM 1.5GHz
kamera: Back Camera
Fitur: MP3, WAV, Video player, Audio player, TV, Android Market, Motion Sensor, dan lainnya
Baterai: 3200mAh, 3,7 V baterry lithium

Sumber : www.detik.com

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...